Niat Beri Jalan Ambulans, Pengendara Sepeda Motor di Mlati Kecelakaan dengan Mobil,mari sama sama kita doakan semoga beliau masuk surga atas niat baik beliau,aamiin🤲🤲🤲

 


Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Magelang KM 8 tepatnya di depan CV Dwi Sekawan Mulungan Wetan, Sedangadi, Mlati, Sleman pada Rabu (2/2/2022). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan kali ini.


Kapolsek Mlati Kompol Tony Priyanto menjelaskan, kecelakaan melibatkan sepeda motor Honda Supra bernomor polisi AB 5704 HQ dan mobil Mitsubishi pick up bernomor polisi H 9964 AC.


"Iya benar ada kecelakaan lalu lintas peristiwa itu terjadi sekira pukul 08.10 WIB tadi pagi," kata Tony saat dikonfirmasi awak media, Selasa (2/2/2022).


Diceritakan Tony, peristiwa tersebut bermula ketika kedua pengendara tersebut sama-sama melaju dari arah utara menuju ke arah selatan, tepatnya dari arah Denggung menuju Jombor.


Kedua pengendara tersebut memacu kendaraannya dengan kecepatan sedang. Saat tiba di lokasi kejadian lalu datang mobil ambulans yang diketahui tengah membawa jenazah bermaksud untuk mendahului mereka dari kiri.


Pengendara sepeda motor yang menyadari hal tersebut langsung berinisiatif memberi jalan. Ia kemudian melaju di sebelah lajur kanan.


"Nah saat itu sepeda motor mengenai bagian belakang kiri mobil mitsubishi pick up tadi. Akibatnya pengendara motor terjatuh dan terjadilah kecelakaan lalu lintas tersebut," ungkapnya.


Ia menyebut, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan lalu lintas kali ini. Namun pengendara sepeda motor yang bernama Radjiman (78) warga Tridadi, Kapanewon Sleman, Sleman mengalami sejumlah luka.


"Pengendara sepeda motor luka robek di kepala belakang, lecet di pelipis kanan dan dada nyeri. Untuk korban saat ini menjalani perawatan di RSA UGM," terangnya.


Sedangkan untuk pengemudi mobil sendiri yang bernama Puji Haryono (22) warga Candigaron, Sumowono, Semarang, Jawa Tengah tidak mengalami luka. Pengemudi mobil hanya mengalami shock atas peristiwa tersebut.


Ditambahkan Tony, sepeda motor diketahui juga mengalami kerusakan setelah bertabrakan dengan mobil tadi.


"Sepeda motor mengalami kerusakan pada baret body kanan dan postep belakang patah. Saat ini kasus tersebut ditangani Unit Laka Lantas Polsek Mlati," tandasnya.


Lihat artikel asli

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel